Tuesday, January 1, 2019

Review Freeman Manuka Honey Tea Tree Oil Clay Mask

Hallo beauty! Dari kemarin kan kita bahas makeup terus ni nah kali ini kita bahas soal Skincare. Skincare kali ini yang akan saya bahas tentang masker. Masker yang saya review kali ini belum ada di drugstore Indonesia jadi jika ingin membelinya kalian bisa beli di onlineshop atau jika ingin membeli langsung kalian bisa cek di drugstore di negara terdekat seperti Singapore atau Malaysia.
Merk masker ini adalah Freeman dan sekarang aku akan membahas varian Manuka Honey Tea Tree Oil Clay Mask. Freeman Beauty terkenal dengan banyak produk kecantikan dan selalu banyak peminatnya, kali ini aku mau membahas maskernya yang mempunyai fungsi ganda yaitu sebagai clay mask sekaligus cleanser.



Claim Product
Clay mask ini di claim bisa membersihkan wajah secara menyeluruh dan instan sekaligus  menyerap minyak tanpa membuat wajah menjadi kering. Kandungan utama tea tree dan manuka honeynya ini membaut saya mejadi penasaran. Manuka honey membantu membuat meredakan wajah yang berjerawat dan memberi nutrisi pada kulit. Sedangkan kandungan Tea Tree Oil membantu membersihkan pori - pori dan mengendalikan minyak dengan sifat anti bakterinya.

Packaging
Tidak ada yang istimewa dari packaging Freeman Manuka Honey Tea Tree Oil Clay Mask. Clay mask ini berbentuk tube dengan isi 175 ml dengan tutup flip top. Yang menarik adalah masker ini bertahan 36 bulan, untuk saya lumayan lama untuk masker yang isinya banyak sehingga kita tidak harus buru - buru dalam memakainya.

Texture
Texturenya sangat halus dan berwarna putih keabuan, tidak terdapat scrub atau butiran sama sekali, sehingga benar memang buat saya ini cocok untuk wajah yang berjerawat.
Untuk penggunaannya sendiri kita aplikasinya masker ke seluruh wajah kurang lebih selama 3-5 menit, jangan sampai lebih dari 10 menit ya (keterangan langsung dari packagingnya). Lalu bilas hingga bersih.


Apakah akan repurchase kembali ?
Tentu saja iya tetapi saya ingin mencoba varian yang lain. Karena buat saya penggunaan rutin memakai masker ini membuat wajah menjadi lebih cerah dan jerawat juga sedikit demi sedikit mengempes. Jadi claim product yang mereka buat ternyata benar adanya!


No comments:

Post a Comment