Untuk sekedar informasi Emina ada di bawah Perusahaan PT Paragon Technology and Innovation, Perusahaan ini juga yang memproduksi Make Up Wardah dan Make Over. Nah, PT. Paragon menciptakan Emina sebagai make up untuk para remaja belia karena diliat dari kemasan yang super menggemaskan dengan harga yang cocok di kantong para kalangan remaja. Tanpa membuang waktu banyak lagi, langsung saja yuk kita bahas Emina Creamatte kece ini..
- Formula
Nah dari namanya saja sudah creammatte, pasti yang ada di pikiran kita ya akan kering di bibir. Sebelum menyimpkan yuk kita bahas dulu ingredientsnya :Cyclopentasiloxane, Isododecane, Trisiloxane, Dilsostearyl Malate, Capyryl Methicone, Trimethyisiloxysilicate, Synthetic Beeswax, Disteardimonium Hectorite, Aluminum Startch Octenylsuccinate, Propylene Carbonate, Silica Dimethyl Silyate, Cetyl Dimethicone, Tocopheryl Acetate, Propylparaben, Fragrance, Talc, Aluminum Hydroxyde, Triethoxycaprylysilane. Sedikit pusing ya bacanya ahahhaha.
Aku memang ga paham semua tetapi ada yang menarik di sini yaitu Emina Creammatte memiliki Aluminum Startch Octenylsuccinate. Fungsi dari bahan Aluminum Startch Octenylsuccinate sendiri adalah membuat creammatte ini terasa lembut dan ringan di bibir kita. - Pilihan Warna
Untuk pilihan warnanya sendiri Emina menyediakan 7 pilihan warna yang menarik :
01 Chocolava : Chocolava ini memiliki warna cokelat murni tanpa ada campuran warna merah maupun warna orange.
02 Fuzzy Wuzzy : Warna Fuzzy Wuzzy menurutku adalah perpaduan warna cokelat dan orange.
03 Mauve Lous : Warna Mauce Lous ini perpaduan pink dan peach. Di wajahku tidak terang banget, masih bikin wajah terlihat adem.
04 Frost Bite : Warna frost bite adalah perpaduan warna pink dan ungu.
05 Flamingo : Nah ini warna merah dengan perpaduan warna pink jadi merahnya tidak terlalu gelap ataupun terang.
06 Jelly Bean : Warna Jelly bean ini ada perpaduan warna ungu tua dan pink.
07 Tumbleweed : Nah ini menurutku warna yang paling terang dari segala warna karena warnanya ini lebih kepada orange terang. Aku si kurang suka sama warna yang terlalu terang ya. hehehe - Packaging
Nah ini yang paling menggemaskan menurutku ya, karena selain warnanya yang kekinian, packagingnya juga sangat imut sekali. Firs impression kita liat produk ini pasti langsung komen "ih lucu banget" hahaha cewe kan gitu ya semua barang dibilang lucu. Setiap box Emina Creammatre menggambarkan warna dari masing-masing creammatte tersebut.
Oke pembahasan yang terakhir adalah harganya ya ladies. Jika kalian beli di counter resmi harganya adalah Rp 45.000,00. Murah kan ? ya kan ? ya dong ? dan ini juga awet kok, tidak langsung habis juga.
Jadi buat kalian yang penasaran sama Emina Creammatte ini yuk silahkan ke toko-toko terdekat seperti Guardian, Century, Watson, atau beli online seperti di Shopee atau Tokopedia. Oke sampai sini dulu ya ladies,semoga review dari aku ini bermanfaat!
No comments:
Post a Comment